Pencarian

SELAMAT DATANG

Skripsi TA, Tesis, PTK merupakan salah satu tugas akhir dari setiap mahasiswa S1 maupun S2 dalam rangka memperoleh Gelar Kesarjanaan sesuai dengan bidangnya masing-masing, dan harus dipertahankan kebenarannya di hadapan Team Penguji.
Skripsi TA, Tesis, PTK pengerjaannya bersifat individual dan tidak dibenarkan menjiplak atau plagiat milik orang lain. Saya sangat tidak mendukung PLAGIAT!!
Namun demikian tidak dpat dipungkiri adanya contoh-contoh Skripsi TA, Tesis, PTK dapat memperlancar proses pengerjaan tugas tersebut, karena dengan adanya contoh Skripsi TA, Tesis, PTK yang sudah jadi mahasiswa bisa memperoleh gambaran tentang tugas yang sedang dikerjakannya dan juga bisa memperoleh inspirasi.
Disamping itu, contoh-contoh Skripsi TA, Tesis, PTK dapat digunakan sebagai pijakan / dasar untuk melakukan penelitian lanjutan, sehingga akan dihasilkan Skripsi TA, Tesis, PTK yang lebih sempurna.

Atas dasar itulah, kami berusaha membantu rekan-rekan menyediakan contoh-contoh Skripsi TA, Tesis, PTK dari berbagai jurusan.
Disini juga saya sediakan makalah dan juga ebook buku2 penunjang dalam pembuatan tugas yang bisa didownload secara GRATIS.

Selamat berselancar di Blog kami, semoga apa yang anda cari ada disini, dan tugas yang sedang anda kerjakan dapat selesai dengan lancar.

Bila Judul Skripsi yang anda cari tidak ada di Blog ini, silahkan tanyakan langsung dengan sms ke HP 0856 0196 7147


SALAM SUKSES BUAT ANDA.


Link-Link DOWNLOAD GRATIS berada menyebar di Seluruh Katalog dan terus bertambah.

Rabu, 25 Mei 2011

PTK SD 021 = Pd 076 : Penggunaan Alat Peraga Kartu Pecahan Dalam Pembelajaran Untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Matematika Kelas V SD 3 Gondosari, Kudus Tahun Pelajaran 2004/2005

BAB I
PENDAHULUAN

A.    Latar Belakang Masalah
Pembelajaran Matematika di SD merupakan salah satu kajian yang selalu menarik untuk dikemukakan. Anak usia SD sedang mengalami perkembangan dalam tingkat berpikirnya yang sedang pada tahapan pra konkrit ke konkrit dan menuju tahapan abstrak. Sedangkan Matematika adalah ilmu deduktif, aksiomatik, formal, hirarkis, abstiak, bahasa simbol yang padat arti.Oleh karena itu diperlukan adanya kemampuan khusus dari seorang guru untuk menjembatani antara dunia anak yang belum berpikir deduktif untuk dapat mengerti dunia Matematika yang bersifat deduktif.
Pengajaran Matematika di Sekolah Dasar (SD) berfungsi mengembangkan kemampuan berkomunikasi dengan menggunakan bilangan dan simbol-simbol serta ketajaman penalaran yang dapat membantu memperjelas dan menyelesaikan permasalahan dalam kehidupan sehari-hari. Di SD diutamakan agar siswa mengenal, memahami serta mahir menggunakan bilangan dalam kaitannya dengan praktek kehidupan sehari-hari. Pembelajaran Matematika di SD dapat bermanfaat untuk membentuk pola pikir orang yang mempelajarinya menjadi pola pikir matematis yang sistematis, logis, kritis, dengan penuh kecermatan. Selain itu, Matematika jugs berguna untuk bekal siswa hidup dalam lingkungannya, untuk mengembangkan pola pikimya dan untuk mempelajari ilmu-ilmu yang akan dipelajari kelak pada tingkat lanjutan di atasnya.
Pembelajaran Matematika di SD memiliki tujuan umum maupun khusus. Tujuan umum mempelajari Matematika di SD adalah (1) Mempersiapkan siswa agar sanggup menghadapi perubahan keadaan di dalam kehidupan dan di dunia yang selalu berkembang, melalui latihan bertindak atas dasar pemikiran secara logis, rasional, kritis, cermat, jujur, dan efektif, (2) mempersiapkan siswa agar dapat menggunakan Matematika dan pola pikir Matematika dalam kehidupan sehari-hari dan mempelajari berbagai ilmu pengetahuan. Sedangkan tujuan khusus pengajaran Matematika di SD adalah (1) menumbuhkan dan mengembangkan keterampilan berhitung (menggunakan bilangan) sebagai alat dalam kehidupan sehari-hari; (2) menumbuhkan kemampuan siswa yang dapat dialihgunakan melalui kegiatan Matematika; (3) mengembangkan pengetahuan dasar Matematika sebagai bekal lebih lanjut di Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama (SLTP) dan; (4) membentuk sikap logis, kritis, cermat dan kreatif dan disiplin.
Pembelajaran Matematika memiliki ciri tersendiri dibandingkan dengan mata pelajaran lainnya, yakni : memiliki objek kejadian yang abstrak, berpola pikir deduktif dan konsisten. Sedangkan Ruang lingkup materi / bahan kajian Matematika di SD mencakup : aritmatika (berhitung), pengantar aljabar, geometri, pengukuran dan kajian data (pengantar statistika). Penekanan diberikan pada, “penguasaan bilangan” termasuk berhitung.
Untuk mewujudkan hal tersebut di atas maka perlu ditunjang oleh sarana dan prasarana pendidikan yang memadai seperti gedung sekolah, perpustakaan, keterampilan, Latihan praktek laboratorium, fasilitas belajar serta peralatan lainnya, perlu terus disempumakan, ditingkafikan dan didayagunakan.
Berdasarkan konsepsi tersebut di atas, dapat ditarik suatu pengertian bahwa untuk meningkatkan mutu pendidikan diperlukan peningkatan mutu serta, komponen yang terkait dalam sistem pendidikan dan pengajaran. Dengan demikian perlu usaha untuk meningkatkan, mengefektifkan, dan menggunakan berbagai sarana dan fasilitas belajar bagi siswa seperti pemanfataan alat peraga, kartu pecahan sebagai bagian integral dalam proses belajar mengajar Matematika.
Tolok ukur keberhasilan dalam mempelajari Matematika adalah hasil belajar (prestasi belajar) itu sendiri. Dengan demikian prestasi belajar memiliki arti yang sangat penting dalam pendidikan. Namun kenyataannya hasil semester perolehan nilai rata-rata, 5,9 (pencapaian target kelas 59 %). Hal ini menunjukkan bahwa hasil prestasi belajar Matematika masih rendah bila dibandingkan dengan mata pelajaran lainnya. Hal ini disebabkan konsep-konsep dalam Matematika itu abstrak, sedangkan pada umumnya siswa berpikir dari hal-hal yang konkret menuju hal-hal yang abstrak, maka salah satu jawabannya agar siswa mampu berpikir tentang Matematika yaitu dengan menggunakan media pendidikan atau alat peraga. Sesuai dengan tingkat perkembangan intelektual anak SD yang masih dalam tahap operasi konkret, maka siswa SD dapat menerima konsep-konsep Matematika yang abstrak melalui benda-benda konkret. Untuk mengupayakan kendala tersebut maka pihak sekolah (guru), berusaha mencari jalan pemecahannya yaitu melalui perbaikan dalam sistem pembelajaran termasuk penerapan metode pengajaran, penyajian materi dengan memakai alat peraga. (fasilitas belajar) yang tersedia seperti pemanfaatan alat peraga kartu pecahan. Tujuan digunakannya alat peraga kartu pecahan adalah memudahkan siswa dalam memahami atau mendalami suatu topik di dalam Matematika khususnya pokok bahasan operasi pecahan. Berdasarkan hal tersebut kartu pecahan sebagai alat peraga yang sangat berarti dan menunjang kelancaran pelaksanaan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dalam peningkatan prestasi belajar siswa.
Alasan peneliti menggunakan peraga kartu pecahan adalah tingkat perkembangan berpikir siswa Sekolah Dasar menurut Piaget anak seumur 7 – 12 tahun berada pada tingkat operasi konkret, belum mampu melakukan operasi yang kompleks, dapat menalar induktif tetapi masih sangat lemah bemalar deduktif, masih mengalami kesulitan menangkap ide (gagasan) abstrak, maka memerlukan bantuan memampulasi benda. konkret (alat peraga).

B.     Identifikasi Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah di atas, maka dapat diidentifikasikan masalah-masalah sebagai berikut :
1.      Hasil pembelajaran Matematika di Sekolah Dasar masih belum optimal hal ini disebabkan oleh kurangnya sarana dan prasarana serta media pembelajaran.
2.      Penggunaan alat peraga kartu pecahan belum dapat dimanfaatkan untuk menunjang peningkatan prestasi belajar Matematika di Sekolah Dasar.
3.      Guru dan siswa belum menguasai prosedur dan teknik penggunaan alat peraga kartu pecahan.

C.    Pembatasan Masalah
Agar penelitian lebih terarah dan mudah difahami, maka perlu pembatasan masalah. Masalah yang dibahas dalam penelitian ini terfokus pada penggunaan alat peraga kartu pecahan dalam pembelajaran Matematika. Adapun batasan masalah dalam penelitian ini adalah :
1.      Cara penggunaan alat peraga kartu pecahan dalam pembelajaran Matematika pada Sub Pokok Bahasan operasi penjumlahan bilangan pecahan di kelas V di SD 3 Gondosari Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus.
2.      Penggunaan alat peraga kartu pecahan untuk meningkatkan prestasi belajar Matematika siswa kelas, V pada semester 11 di SD 3 Gondosari Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus.

D.    Perumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang tersebut di atas, maka perumusan permasalahan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut :
1.      Bagaimana cara penggunaan alat peraga kartu pecahan dalam pembelajaran Matematika pada siswa. kelas V SD 3 Gondosari Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus ?
2.      Apakah penggunaan alat peraga peraga kartu pecahan dalam pembelajaran Matematika dapat meningkatkan prestasi belajar siswa kelas V SD 3 Gondosari Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus ?

E.     Tujuan Penelitian
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui :
1.      Cara penggunaan alat peraga, kartu pecahan dalam pembelajaran Matematika pada siswa kelas, V SD 3 Gondosari Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus.
2.      Apakah penggunaan alat peraga peraga kartu pecahan dalam pembelajaran Matematika dapat meningkatkan prestasi belajar siswa kelas V SD 3 Gondosari Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus.

F.     Manfaat Penelitian
1.      Manfaat Teoretis
Sebagaimana masukan guru untuk meningkatkan kualitas, dalam membantu pengentasan konsep / teori tentang alat peraga pada proses pembelajaran penjumlahan bilangan, pengurangan bilangan pecahan.

2.      Manfaat Praktis
Manfaat praktis yang diharapkan dalam penelitian ini berguna bagi :
a.      Peneliti
1)      Menambah dan memperluas wawasan pengetahuan tentang penggunaan alat peraga kartu pecahan dalam pembelajaran Matematika siswa kelas V SD 3 Gondosari Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus tahun pelajaran 2004 / 2005.
2)      Menerapkan pengetahuan yang telah diperoleh dari bangku kuliah khususnya mats kuliah penelitian.
3)      Sebagai wahana latihan dalam penulisan karya ilmiah yang benar.
b.      Lembaga Civitas Akademika UNS
Memberikan sumbangan penulisan kepada lembaga tentang penggunaan alat peraga kartu pecahan dalam pembelajaran Matematika sehingga dapat dijadikan sebagai bahan bacaan yang bermutu dan berkualitas bagi pembacanya. Dengan demikian lembaga Civitas Akademika UNS dapat mengamalkan menyumbangkan hasil karya mahasiswanya sebagai perwujudan “Tri Dharma Perguruan Tinggi” kepada masyarakat sehingga dapat menambah khasanah ilmu pengetahuan dan teknologi .
c.       UPTD Pendidikan Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus.
Memberikan wawasan, masukan dan sumbangan pemikiran kepada UPTD Pendidikan Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus tentang penggunaan alat peraga kartu pecahan dalam pembelajaran Matematika siswa kelas V SD 3 Gondosari Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus tahun pelajaran 2004 / 2005 sehingga dapat dijadikan sebagai bahan kajian dan penentu kebijaksanaan dalam peningkatan pembelajaran dan prestasi belajar di SD se Kecamatan Gebog.
d.      SD 3 Gondosari Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus
Memberikan wawasan, masukan dan sumbangan pemikiran kepada pihak sekolah (Kepala SD 3 Gondosari Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus) tentang penggunaan alat peraga kartu pecahan dalam pembelajaran Matematika siswa kelas V sehingga dapat dijadikan sebagai bahan kajian dan penentu kebijaksanaan dalam upaya peningkatan mutu pembelajaran dan prestasi belajar di sekolahnya.
e.       Guru
1)      Dapat mendorong pars guru dalam memberikan materi pelajaran dengan memperhatikan kemampuan siswa sebelumnya.
2)      Bagi guru, memperluas pengalaman mengajar di kelas dalam rangka merencanakan pembelajaran yang efektif, khususnya dalam menggunakan alat peraga kartu pecahan.
f.       Siswa
Untuk mempermudah siswa dalam mempelajari Matematika sehingga siswa mampu menyelesaikan kesulitan dalam pembelajaran khususnya konsep operasi pecahan.


Untuk mendapatkan file lengkap hubungi HP. 085 725 363 887

 JUDUL-JUDUL PTK SD LAINNYA 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar